8 Resep Essential Oil untuk Tidur Nyenyak
- iclittleoils
- May 17, 2015
- 4 min read
Seringkali kita dihadapi dengan masalah kurang tidur atau tidur yang tidak nyenyak dan kurang berkualitas di malam hari. Bukannya kita bangun dengan segar setelah beristirahat semalaman, sebaliknya kita malah merasa makin lelah dan ingin tidur kembali.
Kadangkala saya juga mengalaminya.. di sore hari saya sudah merasa sangat lelah, namun ketika sudah berada di atas tempat tidur, saya tetap terjaga dan tidak bisa tidur!! Padahal masih banyak aktifitas yang harus saya jalani di keesokan harinya, saya katakan saya perlu istirahat.. terutama dengan menjaga anak-anak, saya tidak bisa kelelahan dan jatuh sakit.. betul bukan?
Jadi saya mulai mencari tahu tentang essential oil mana yang bisa saya gunakan untuk membantu tidur saya menjadi lebih berkualitas. Tentu karena saya juga tidak ingin menggunakan obat penenang apalagi obat tidur.
Banyak sekali essential oil Young Living yang bisa membantu kita mengatasi susah tidur.* Essential oil tersebut bisa digunakan secara aromaterapik, dioleskan langsung atau dikonsumsi sebagai suplemen.* Disini saya akan berbagi bagaimana menggunakannya dengan diffuser!
Saya sangat suka bereksperimen dan mencoba-coba essential oil, dan kita bisa terus bereksperimen sampai menemukan campuran atau paduan yang cocok untuk diri kita.
Saya sangat menyukai home diffuser saya, dan saya menggunakannya setiap hari. Selain untuk menghilangkan bau tak sedap, membersihkan udara dalam ruangan, menghilangkan kuman, mengusir serangga, dan kali ini untuk membantu tidur lebih baik.

Apa itu RutaVala?
RutaVala adalah essential oil yang dipadu dari Ruta, Lavender dan Valerian. Sangat bagus untuk menenangkan tubuh dan pikiran dan membantu tidur. Diffuse 1 jam sebelum jam tidur, RUtaVala dapat membantu menenangkan ketegangan atau stress.* Apa yang membuat RutaVala unik dibanding essential oil lainnya yang juga bisa membantu tidur? Karena sudah diformulasikan secara khusus untuk anda! Tidak hanya itu, aromanya yang segar juga sangat enak! Banyak orang menggunakannya dengan mengoles langsung untuk menambahkan efeknya atau sebagai parfum sehari-hari.
Lavender dan Peace & Calming
Ini adalah kombinasi favorit saya untuk waktu istirahat. Saya sering menggunakannya dirumah, baik secara bersamaan maupun sendiri-sendiri. Dan hasilnya, tentu saja anak-anak dan suami tidur sangat pulas :)
Dalam semua resep ini, anda akan melihat banyak Lavender essential oil. Lavender oil sering disebut sebagai "Pisau Swiss Army", karena anda bisa menggunakannya untuk hampir semua hal, dan umumnya digunakan untuk relaksasi dan tidur.* Apabila anda menggunakan Lavender yang "asli", seperti essential oil Lavender dari Young Living, anda akan merasakan keuntungan dari oil ini dengan aman.
Peace & Calming adalah essential oil yang merupakan kombinasi dari Tangerine, Orange, Ylang-Ylang dan Patchouli. Peace & Calming biasa digemari oleh ibu-ibu muda yang baru mempunyai bayi, karena bayi biasa terjaga dikala malam dan essential oil ini membantu mereka untuk tidur lebih tenang dan lama. Peace & Calming juga banyak digunakan untuk mengatasi anak yang hiperaktif.*
Lavender & Bergamot
Kita sudah mengetahui bahwa Lavender sangat bagus untuk membantu menenangkan tubuh dan pikiran, kenapa harus menambahkan Bergamot? Bergamor digunakan untuk hormonal dan menambahkan aroma citrus yang manis untuk campuran diffuser ini. Citrus oil juga bisa digunakan untuk relaksasi, namun mereka memang paling baik untuk membangkitkan semangat!* Resep diffuser yang satu ini akan membuat anda jatuh tertidur dengan senyum di wajah. ;)
Frankincense dan Vetiver
Frankincense membantu untuk menghadapi stress dan ketegangan sehari-hari, dan terutama aromanya yang membangkitkan mood! Banyak orang menggunakan Vetiver secara aromaterapi dan dioles langsung. Menurut Dr. Terry Friedmann, "Essential oil ini memiliki tingkat sesquiterpenes yang paling tinggi dan dapat digunakan untuk memperbaiki tingkah laku anak-anak."* Secara psikologis membantu menenangkan dan menstabilkan. Sebagai catatan, oil ini juga sangat kental, jadi jangan terkejut saat oilnya susah untuk menetes. Anda bisa menggunakan pipet untuk aplikasi yang lebih mudah.
Jadi kenapa dua oil ini bersamaan? Frankincense sangat menenangkan dan kedua oil ini bekerja sangat bagus dan memiliki aroma yang fantastis saat digabungkan.
Lavender, Roman Chamomile dan Vetiver
Kita sudah mengetahui bahwa Lavender dan Vetiver digunakan untuk menenangkan pikiran dan membantu tidur. Jadi kenapa menambahlan Roman Chamomile? Karena Roman Chamomile merupakan essential oil yang paling lembut dan sangat bagus untuk anak kecil, sama seperti Lavender dan Vetiver. Kombinasi ini bisa digunakan di kamar anak-anak untuk tidur yang lebih nyaman dan lelap.*
Lavender, Vetiver, Valerian dan Orange
Valerian adalah essential oil yang terdapat di dalam RutaVala. Dan menurut Young Living, "Valerian sudah diteliti secara klinis untuk manfaat relaksasinya. Peneliti menunjukkan bahwa zat sesquiterpenes, asam valerinic dan valerone secara aktif membuat perasaan tenang dan efek yang kuat terhadap sistem syaraf pusat."*
Orange adalah salah satu essential oil favorit saya. Selain menenangkan, aroma citrus nya juga bisa membangkitkan mood dan spirit." Bisa membantu pikiran menjadi lebih damai dan membawa perasaan bahagia.* Oil ini juga terdapat dalam essential oil Peace & Calming. Yang terutama adalah, Orange mengandung antioksidan d-limonene yang sangat kuat, yang dapat membantu mempertahankan sistem kekebalan tubuh yang sehat.
Lavender, Bergamot, Patchouli dan Ylang-Ylang
Kombinasi ini sangat mirip dengan Lavender dan Peace & Calming, namun dengan tambahan manfaat dari Bergamot. Patchouli dan Ylang Ylang adalah salah satu dari oil yang terdapat dalam Peace & Calming. Bergamot menambahkan aroma citrus yang membangkitkan mood, tetapi juga memberikan efek relaksasi ekstra untuk istirahat dan tidur yang lebih baik.
Saya menyadari bahwa banyak resep diffuser di atas sangat mirip, namun terkadang sedikit saja perubahan bisa memberikan efek yang berbeda pada tubuh anda. Tetap mencoba sampai anda menemukan yang paling tepat!

*Disclaimer: Informasi pada website ini berdasarkan penelitian saya secara pribadi dan pengalam penggunaan Essential Oil Young Living. Saya bukan seorang dokter. Produk dan teknik yang disebutkan tidak dimaksudkan untuk mendiagnosa, merawat, menyembuhkan, atau mencegah penyakit apapun. Essential oil adalah sebagai alternatif alami dan bukan sebagai pengganti obat. Jika sakit berlanjut, hubungi dokter.
Kommentare